Saya diminta menggambar peta, tanpa diberi pemahaman apa itu peta? Bagaimana cara pembuatannya? Baru sekarang, setelah berguru dengan google saya mengerti: peta itu adalah foto bumi dari ketinggian...
01 Oktober 2010
Peta Itu Foto Bumi dari Ketinggian
Saya diminta menggambar peta, tanpa diberi pemahaman apa itu peta? Bagaimana cara pembuatannya? Baru sekarang, setelah berguru dengan google saya mengerti: peta itu adalah foto bumi dari ketinggian...
21 September 2010
Anginkah yang Membelah Laut Merah Buat Nabi Musa a.s?
Simulasi komputer memperlihatkan bagaimana angin dapat menghempaskan air laut sehingga mencapai dasar lautan dan membentuk laguna, kata kelompok peneliti di Badan Nasional Penelitian Atmosfir dan Universitas Colorado di Boulder.
"Simulasi tersebut hampir cocok dengan bukti pada rombongan Musa," kata pemimpin penelitian itu, Carl Drews dari NCAR.
Menurut Carl, berdasarkan ilmu fisika, angin dapat menghempaskan air menjadi sebuah jalur yang aman untuk dilintasi karena sifatnya yang luwes, kemudian kembali mengalir seperti semula.
Menurut tulisan dari kitab suci Islam maupun Kristen, Nabi Musa AS. memimpin umat Yahudi keluar dari Mesir atas kejaran Firaun pada 3.000 tahun yang lalu. Laut Merah saat itu terbelah sementara untuk membantu rombongan Musa melintas dan langsung menutup kembali, menenggelamkan para tentara Firaun.
Drews dan kelompoknya meneliti tentang angin topan yang berasal dari Samudera Pasifik menciptakan badai besar yang dapat menghempaskan air di laut dalam.
Kelompoknya menunjukkan kawasan selatan Laut Mediterania yang diduga menjadi tempat penyeberangan itu, dan memaparkan bentuk tanah yang berbeda karena terbentuk setelahnya serta memicu isu mengenai lautan yang terbelah.
Pemaparan tersebut membutuhkan bentuk tapal kuda Sungai Nil dan laguna dangkal di sepanjang garis pantai. Hal ini memperlihatkan angin berkecepatan sekitar 101 kilometer per jam yang berhembus selama 12 jam, dapat menghempaskan air pada kedalaman sekitar dua meter.
"Laguna itu memiliki panjang sejauh 3-4 kilometer dan lebar sejauh lima kilometer yang terbelah selama empat jam," kata mereka di dalam Jurnal Perpustakaan Umum Ilmu Pengetahuan, PloS ONE.
"Masyarakat telah dibuat kagum atas cerita pembelahan laut itu, membayangkan bahwa hal itu terjadi secara nyata," kata Drew menambahkan bahwa penelitian ini menjelaskan tentang pembelahan laut tersebut berdasarkan hukum fisika.
Sumber : antara.com, 22 September 2010
03 September 2010
Mengapa Jarum Tenggelam, tetapi Kapal Laut Terapung di Air?
Setiap benda memiliki massa jenis (kadang disebut juga Berat Jenis), yaitu perbandingan antara massa dengan volume benda tersebut. Sebagai contoh Massa Jenis Air adalah 1 gr/cm3 (= 1000 kg/m3), artinya air yang memiliki ukuran kubus dengan sisi masing-masing 1 cm, akan memiliki berat 1 gram.
Apakah kamu sudah tahu bahwa sebuah benda akan terapung, melayang, tenggelam di dalam sebuah cairan, adalah karena massa jenis benda itu dibandingkan dengan massa jenis cairan tempat benda itu dicelupkan. Jadi benda akan terapung jika massa jenis benda itu lebih kecil dari massa jenis cairan. Benda akan melayang jika massa jenis benda dan cairannya sama. Benda akan tenggelam jika massa jenis benda lebih besar dari massa jenis cairan.
Lantas apa yang mempengaruhi massa jenis? Seperti yang sudah di jelaskan di atas, massa jenis adalah perbandingan antara massa benda dengan volumenya. Artinya semakin kecil massa benda (semakin ringan), dan semakin besar volume benda tersebut, maka semakin kecil-lah massa jenisnya.
Kembali ke masalah jarum dan kapal laut. Katakanlah keduanya dicelupkan ke dalam cairan yang sama (yang tentu memiliki massa jenis yang sama). Jarum akan tenggelam karena massa jenis jarum lebih besar dari pada massa jenis air, dan juga masih lebih besar dari massa jenis kapal. Kenapa massa jenis kapal bisa lebih kecil dari massa jenis jarum? Penyebabnya adalah kapal laut memiliki ”ruangan” yang demikian luas beserta rongga berisi udara, yang menjadikan ”volume” kapal laut menjadi sedemikian besar dan mengakibatkan massa jenisnya jadi lebih kecil.
Bingung?, begini : massa jenis adalah Massa dibagi volumenya, nah jika volumenya semakin besar sementara massanya tetap, maka hasil pembagiannya tentu jadi lebih kecil kan? (coba deh 8 dibagi 2 = 4, sementara 8 dibagi 4 = 2, jadi lebih kecil kan?)
Massa jenis juga bergantung pada jenis bahan, sebuah kubus pejal berukuran sama yang terbuat dari kayu tentu akan memiliki massa jenis lebih kecil daripada kubus yang terbuat dari logam.
Bagaimana kaitan penjelasan di atas dengan hukum Archimedes? Barangkali ada diantara kamu yang bisa menjelaskannya?
Penjelasan Hukum Archimedes
Inti dari hukum Archimedes itu, benda yang lebih ringan Berat Jenis nya dari air akan mengapung.
Berat Jenis (BJ) baja memang 7.85 ton/m3, lebih berat dari Berat Jenis air yang 1 ton/m3. Jadi, 1 ton seukuran 1 m3 akan tenggelam di air. Tapi ingat, itu adalah baja berbentuk kubus padat dengan ukuran 1x1x1 meter. Misalkan, dari baja yang berbentuk kubus tadi di tempa ulang, dipipihkan, dan dibentuk menjadi kubus berongga dengan ukuran 10x10x10 meter, maka total volumenya adalah 1000 m3. Karena jumlah total dari Baja itu sendiri tidak berubah, yaitu (aslinya hanya 1 m3) = 7.85 ton, dibandingkan BJ air yang setara 1000 m3 = 1000 ton, maka Baja berisi 'angin' itu menjadi lebih ringan. Kalau tidak salah, cara dari
Archimedes dalam menemukan alasan tersebut adalah begini:
1. Isi bak mandi sampai penuh sehingga hampir tumpah.
2. Masukkan benda X yang ingin diperiksa sampai tenggelam semuanya.
3. Tampung air bak yang tumpah.
4. Setelah air yang tumpah terkumpul, timbang berat tumpahan air tersebut.
5. Timbang juga berat benda X.
6. Apabila berat tumpahan air lebih besar dari berat benda X, maka benda X akan mengapung di air.
Kesimpulan
Karena kapal berbentuk cekungan dan bagian dalam kapal berlubang (berisi udara). Massa total kapal (seluruh besi-besi, manusia dan udara yang ada di dalam) lebih ringan daripada massa air yang volumenya sama dengan volume kapal tersebut. Sehingga gaya gravitasi ke bawah masih bisa diimbangi oleh gaya ke atas dari air.
(dari berbagai sumber)
Sepeda Bersuara Motor
Pada percobaan sains kali ini kita akan membuat sepedamu bersuara motor dengan bantuan sebuah balon.
1.sepeda,
2.balon tiup, dan
3.tali karet
Cara pengerjaan
1. Tiup balon sampai mengelembung.
2. Ikatkan balon tersebut di roda belakang sepedamu.
3. Kayuh sepedamu perlahan-lahandan dengarkanlah perbedaan bunyi dari sepedamu.
4. Gesekan roda belakang sepedamu dan balon akan menghasilkan bunyi mirip suara motor.
5. Selamat bersenang-senang.
02 September 2010
Membuat Telur Mengapung
Peralatan dan bahan yang kalian perlukan adalah.
1. Dua buah stoples besar, isi stoples pertama dengan air dingin dan stoples kedua isi dengan air panas.
2. Tambahkan satu sendok garam halus ke stoples berisi air panas, aduk merata sampai garam larut dalam air.
Cara pengerjaan
1. Masukkan telur baru ke dalam stoples air tawar, apakah dia tenggelam?
2. Masukkan telur baru ke dalam stoples air panas bergaram, apakah dia mengapung? Jika tenggelam tambahkan sesendok garam (lagi).
3. Telur tidak akan mengapung di air tawar, sebaliknya telur yang sama akan mengapung di air bergaram. Bisakah kamu jelaskan?
4. Silahkan bersenang-senang.
Kesimpulan
Garam dapat menaikkan kepekatan air. Zat cair yang lebih pekat mampu mengapungkan benda. Benda yang tenggelam di air tawar akan mengapung di air bergaram.
01 September 2010
Bermain dengan Boneka Horta
Setiap pagi sebelum mandi, Queency selalu ramah menyapa Horta : “Hallo Horta, udah bangun belum? Queency udah bangun, Horta mo dimandiin nggak?”
Saya mengenalkan Queency dengan pohon-pohon besar saat kami jalan-jalan sore. Tahap kedua saya mengenalkan Queency dengan tanaman-tanaman kecil yang biasa ditanam oma di pot. Tahap ketiga saya perkenalkan Queency menyiram tanaman dengan penyiram tanaman yang bentuknya lucu-lucu (ada lumba-lumba dan gajah) dan tahap keempat saya perkenalkan Queency dengan boneka horta. Dia seperti punya teman kecil yang bisa diajak ngobrol…
Permainan ini dimulai ketika anak merendam boneka dengan air dan menyiram kepala boneka setiap hari, kemudian mengamati pertumbuhan rumput di bagian kepalanya setiap hari.
Cara pengerjaan agar boneka horta tumbuh adalah sebagai berikut.
2. Angkat dan letakkan horta pada wadah
3. Siramkan air setiap hari dengan “semprotan burung” pada bagian atas kepalanya.
4. Selama seminggu pertama tempatkan boneka di tempat yang tidak terkena sinar matahari secara langsung.
5. Rambut akan mulai tumbuh setelah horta memasuki hari kedua.
6. Selamat bersenang –senang.
30 Agustus 2010
Perjalanan Bumi dan Bintang "Kecil" Mengelilingi Matahari
(Bintang Kecil, Anonim)
8 tahun x 365 hari x 24 jam x 60 menit x 60 detik x 300.000 km per detik = 75.686.400.000.000 km atau sekitar 75 triliun kilometer.
Cobalah praktik sains di bawah ini.
2. Sinar matahari terdiri dari 7 warna yang berbeda. Untuk dapat melihatnya gunakan :
- sebuah cermin kecil
- sehelai kartu berwarna putih
- satu baskom kecil berisi air
Cara pengerjaan :
Sumber :
1. Joy Palmer, Mengenal Ilmu, Sinar Matahari, Grolier International, 2001, Edisi Kedua
2. Agus Mustofa, Ir, Pusaran Energi Ka'bah, Penerbit Padang Masyar, Cetakan Ketujuh, 1 April 2005.
27 Agustus 2010
Mengenal Bulan Lebih Dekat
Fase-fase Bulan
Gerhana Bulan
Siang dan Malam
Cobalah kamu praktikkan
• Buatlah model Bulan dengan kawah-kawahnya menggunakan kertas atau tanah liat.
• Jatuhkan sebuah kelereng ke dalam sebuah mangkuk berisi terigu untuk melihat bagaimana kawah Bulan itu terbentuk.
Percobaan sains kita kali ini adalah menirukan peristiwa siang dan malam dan simulasi gerhana bulan.
Peralatan dan bahan yang kalian perlukan adalah sebagai berikut.
1. Globe (bola dunia) atau balon yang dibentuk mirip Bumi
2. Senter mewakili Matahari
3. Bola kecil kuning mewakili Bulan
Cara pengerjaan
2. Bulan mengelilingi Bumi, ketika Bulan mengitari Bumi terbentuklah fase-fase bulan seperti : bulan sabit, seperempat pertama, bulan cembung, bulan penuh (purnama),dan seperempat terakhir.
3. Disaat ketiganya terletak pada satu garis lurus (Matahari, Bumi, Bulan) yang mana cahaya Matahari menuju Bulan terhalang oleh Bumi maka bayangan Bumi menutupi Bulan, hal inilah yang disebut gerhana bulan.
4. Silahkan besenang-senang.
25 Agustus 2010
Minyak dari Kulit Jeruk
Pada percobaan sains kali ini kita akan bermain-main dengan kulit jeruk dan api.
Peralatan dan bahan yang kalian perlukan adalah:
1. lilin,
2. korek api, dan
3. kulit jeruk.
Cara pengerjaan
2. Kupas kulit jeruk, lipat kulit jeruk. Dekatkan kulit jeruk yang dilipat kepada api. Apa yang terjadi?
3. Muncul hujan gerimis dari kulit jeruk yang dapat membesarkan api.
Kesimpulan
Nomor Telepon yang Terketuk
Mengetuk itu mengakibatkan putusnya arus dalam saluran, persis seperti kita menekan angka 1 pada pesawat telepon. Jadi mengetuk kait yang orang-orang lakukan karena tidak sabar, dapat mengakibatkan salah sambung. Melalui penjelasan ini kita dapat menelpon tanpa harus menekan angkanya, mainkan kaitnya.
Pada percobaan sains kali ini yang kalian butuhkan adalah:
1. telepon, dan
2. jumlah ketukan sesuai nomor yang tertera, contoh 108.
Cara pengerjaan
1. Angkat gagang telepon ketuk sesuai nomor telepon yang tertera : 108
2. Ketuk satu kali, ketuk sepuluh kali, dan ketuk delapan kali
3. Silahkan mencoba..
24 Agustus 2010
Gigi yang Hancur
Pada percobaan sains kali ini kita akan bermain-main dengan cola untuk menghancurkan gigi.
Peralatan dan bahan yang kalian perlukan adalah:
1.segelas cola, dan
2.gigi
Cara pengerjaan
1.Larutkan gigi dalam segelas cola selama 24 jam
2.Setelah 24 jam berlalu uji kembali gigi tersebut
Kesimpulan
Minuman cola mengandung asam , zat ini menyerang gigi dan menyerang permukaan luar gigi.
Kacang Hijau sebagai "Rambut"
Jika kamu rajin menyiraminya, rambut akan tumbuh dan berdiri tegak, tetapi jika lupa kapas akan mengering dan tumbuhan akan layu.
Peralatan dan bahan-bahan yang kalian perlukan adalah:
1.cangkang telur,
2.spidol,
3.biji kacang hijau,
4.segelas air,
5.kapas,
6.mangkuk,
Cara pengerjaan
1. Gambarlah wajah di cangkang telur dengan mengunakan spidol
2. Letakkan air segelas dalam mangkuk
3. Basahi kapas sebelum kamu memasukkannya ke dalam cangkang telur
4. Sebarkan biji kacang hijau ke dalam cangkang telur
5. Tempatkan cangkang telur pada tempat yang terkena sinar matahari dan hangat
6. Rambut akan tumbuh setelah beberapa hari
7. Setelah rambut tumbuh, pangkaslah. Apa yang terjadi? Rambut tidak tumbuh lagi sebab tumbuhan memasak makanan pada daun. Seperti mamamu yang memasak makanan pada wajan.
8. Selamat bersenang-senang.
Menanam Bawang Merah
Pada praktik sains kali ini kita akan menanam bawang merah pada stoples kaca.
Peralatan dan bahan-bahan yang kalian perlukan adalah:
1.stoples kaca,
2.2 buah bawang merah,
3.dan air secukupnya.
Cara pengerjaan
2.Setelah beberapa minggu bawang merah akan mulai tumbuh akarnya. Akar ini akan menyebar ke bawah melalui air.
3.Bawang akan mulai tumbuh daunnya jika kamu menmpatkannya di tanah. Tanah adalah tempat yang lebih baik bagi bawang merah.
4. Selamat bersenang-senang.
23 Agustus 2010
Menghitung Umur Pohon
Adik-adik, di rumahmu pernah menemukan pohon besar nggak? Nah, percobaan sain kita kali ini adalah mengukur umur pohon. Kalian suka main di bawah pohon ? Ya, sebab pohon besar itu membuat udara menjadi sejuk, melindungi kalian dari cakar matahari.
Peralatan dan bahan-bahan yang kalian butuhkan adalah:
1. meteran,
2. buku tulis,
3. pensil,
4. pohon-pohon besar,
5. rasa ingin tahu yang besar.
Cara Pengerjaan
1. Hitung lingkar pinggang pohon besar dengan meteran, ambil lingkar pinggang pohon dari ketinggian 1 meter dari permukaan tanah.
2. Catat dalam buku tulismu angka lingkar pinggang pohon tersebut.
3. Total lingkar pinggang pohon dibagi 2,5 cm, sebab 1 tahun umur pohon = 2,5 cm. Misalnya lingkar pinggang pohon = 90 cm. 90 : 2,5 cm = 36 tahun, umur pohon tersebut adalah 36 tahun.
4. Silahkan bersenang-senang.
20 Agustus 2010
Cetakan Kulit Kayu
1. isolasi
2. krayon, dan
3. kertas HVS.
Cara pengerjaan
2. Gosok kertas tersebut dengan krayon.
3. maka kamu telah membuat cetakan kulit kayu.
Selamat mencoba
19 Agustus 2010
Kolam Mini
2.Masukkan ember kosong dalam lubang, pastikan ember perpasang dengan pas. Pinggir ember harus rata dengan tanah.
3.Tekan sisa tanah disekeliling ember sehingga tidak ada celah, sekarang kamu siap menghias ember agar terlihat lebih alami.
4.Ambil tumbuhan dari pot dan tanam sekeliling pinggir kolam minimu. Tambahkan kerang, koral dan mainan favoritmu.
5.Isi kola dengan air, kamu bisa mengunakan air ledeng, tetapi sebaiknya mengunakan air hujan.
6.Tambahkan batu-batuan ke dasar kolam sehingga ikan dan hewan air lainnya memiliki tempat persembunyian.
7. Selamat bersenang-senang.
Perubahan Warna Zat Pati pada Tepung
1. meja kecil,
2. 2 buah mangkuk,
3. obat luka yag mengandung iodine (betadin),
4. tepung maizena,
5. tepung terigu, dan
6. rasa ingin tahu yang besar,
Cara pengerjaan
2. Berikan keduanya sedikit air, kemudian aduk-aduk sampai merata dan tepung maizena dan tepung terigu tidak lagi mengumpal.
3. Berikan setetes zat iodine (betadin) kepada tepung maizena dan tepung terigu tersebut.
4. Setelah selang waktu 3 menit warna tepung maizena dan tepung terigu akan berubah. Tepung maizena berubah warna menjadi biru dan tepung terigu berubah warna menjadi biru (kedua tepung tersebut mengandung zat pati).
5. Lakukan percobaan ini pada keju. Tetesi keju dengan setetes iodine, apakah warna keju setelah ditetesi iodine?
5. Lakukan percobaan ini juga untuk : kentang, ubi, singkong, wortel dan sebagainya.
6. Selamat mencoba, puaskan rasa ingintahumu.
Kesimpulan
Iodine berfungsi mendeteksi keberadaan zat pati yang terdapat pada tepung maizena dan tepung terigu, sehingga warnanya berubah menjadi biru.
Percobaan yang dilakukan pada keju. adalah untuk memastikan apakah keju yang biasa kalian beli dicampur dengan zat pati? Keju yang dicampur zat pati warnanya akan berubah menjadi biru. Ini dilakukan produsen keju agar harga menjadi murah.
Sain itu menyenangkan jika dilakukan dengan cara bermain sambil belajar.
14 Agustus 2010
Manakah Tahu Bepewarna Alami atau Sintetik?
Agrifun, 14 Agustus 2010
Warna merupakan daya tarik terbesar untuk menikmati makanan setelah aroma. Aroma yang wangi, tekstur yang lembut dan rasa yang lezat, dapat terabaikan jika warna makanan tidak menarik.
Pewarna dapat digolongkan menjadi dua yaitu pewarna alami dan pewarna sintetik. Pewarna alami merupakan pewarna yang bahan-bahan dasarnya dari tumbuhan (misalnya: kunyit, pandan, pacar cina), hewan dan sumber mineral. Pewarna alami diproduksi dengan standar tinggi. Kelemahan pewarna alami adalah pilihan warna yang terbatas, kemampuan pewarnaan yang lemah dan dan biaya produksi yang tidak murah.
Pewarna sintetik memiliki kekuatan pewarnaan yang lebih kuat , lebih stabil dan lebih murah. Pewarna sintetik terdiri dari pewarna asam, pewarna basa, pewarna pewarna durcet, pewarna mordant, pewarna vat, pewarna reaktif, pewarna disperse, pewarna azo, dan pewarna sulfur.
Pada percobaan sain hari ini (14/082010) kita akan belajar membedakan mana pewarna sintetik dan mana pewarna alami.
Di ruang kelas Agrifun, Kak Vika meletakkan dua buah tahu mentah. Satu tahu berpewarna sintetik dan tahu yang kedua adalah tahu berpewarna kunyit. Ayo bagaimana cara kalian membedakan mana tahu yang berpewarna sintetik dan mana yang merupakan tahu berpewarna kunyit (alami)?
Peralatan dan bahan yang kalian butuhkan antara lain:
1. meja kecil
2. 2 mangkuk,
3. gelas, sendok, dan
4. rasa ingin tahu yang besar.
Bahan-bahan yang kalian perlukan :
1.tahu yang diberi pewarna kunyit,
2.tahu berpewarna sintetik
3.deterjen (bayclin, rinso, atau so klin), dan
4.air secukupnya.
Cara Pengerjaan
1.Potong tahu (yang diberi pewarna kunyit) dan tahu berpewarna sintetik dalam bentuk persegi empat (kalian boleh menentukan bentuk lainnya).
2.Letakkan tahu di mangkuk yang berbeda.
3.Ambil gelas, masukkan sedikit deterjen lalu campur dengan air secukupnya dan aduk-aduk sampai merata.
4.Tumpahkan air deterjen ke atas permukaan tahu berpewarna sintetik dan tahu berpewarna kunyit.
5.Setelah 3 menit, tahu berpewarna kunyit akan berubah menjadi warna merah bata, sedangkan tahu berpewarna sintetik warnanya tetap (tidak berubah).
6.Silahkan mencoba. Selamat bergembira dengan sain.
Kesimpulan
Tahu dengan pewarna kunyit (alami) jika diteteskan larutan deterjen (basa) akan berubah warna menjadi merah bata, sedangkan tahu dengan pewarna sintetik (tekstil) tidak akan berubah warna (tetap).
Kunyit mengandung kurmin sebagai indikator, yang jika bertemu larutan basa (larutan deterjen) akan berubah menjadi warna merah bata , tahu berpewarna kunyit jika ditetesi larutan asam tidak akan mengalami perubahan warna.
Catatan
Tidak semua pewarna sintetik (buatan) dilarang penggunaannya pada bahan makanan. Contohnya pewarna kuning tartrazine, boleh digunakan untuk makanan.