07 Oktober 2014

Perilaku Abusive dalam Pacaran

Pacaran adalah waktu terbaik cowok atau cewek dalam menampilkan potongan sikap terbaik kepada kekasihnya. Seperti iklan film baru yang akan ditayangkan di bioskop. Setiap potongan gambar dipilih yang yang paling keren. 

Di koran Radar Bogor, 5/10/14 : WNI Direbus Pacarnya di Australia. Mayang Prasetyo, WNI yang tinggal di Brisbane, Australia dibunuh secara sadis oleh pacarnya Marcus Peter Volke, dengan cara dimutilasi. Kemudian tubuh Mayang direbus di apartemen sang pacar yang berprofesi sebagai koki kapal pesiar itu. 

Ini adalah perilaku abusive terhadap perempuan. Sangat penting bagi kita untuk mengenali tanda-tanda perilaku abusive baik yang kita lakukan maupun yang kita terima. 

Sekarang tanyakan kepada dirimu secara jujur, apakah pasanganmu atau kamu melakukan hal-hal berikut ini. 
  1. Membentak-bentak dan membuat pacarmu merasa ketakutan tetapi beberapa detik kemudian langsung menyatakan cintanya. 
  2. Cemburu buta. Tidak memperbolehkan kita punya teman lain. Berprasangka semua orang naksir kita, seolah-olah hanya kamu yang imut kronis. 
  3. Mengatur secara berlebihan. Selalu mengecek kita sedang berada di mana dan sama siapa.
  4. Memilihkan teman untukmu.
  5. Menguasai uangmu.
  6. Menjauhkanmu dari teman dan keluarga. 
  7. Memaksa berhubungan seks.
Kalau jawabannya untuk satu saja. Segera buang pacar kamu pada tempatnya. Dia sudah melakukan kekerasan terhadapmu. 

Analoginya begini, kamu punya sepasang kaki yang indah, kalau sepatumu membuat kakimu sakit, ganti saja dengan sepatu yang lain. Pilihlah sepatu yang pualing nyaman di kakimu. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar