16 Agustus 2010

Cara Kreatif Menjadi Penulis Produktif

“Kalau kita tunggu waktu yang tepat untuk menulis, maka waktu itu tidak pernah muncul.”
(James Russel Lowell, 1883)


Seorang penulis produktif adalah seseorang yang mampu menulis di manapun dan dalam situasi apapun. Mereka menulis dalam suasana sunyi, suasana bising, ketika merasa jatuh cinta, ketika sedih, ketika gembira, ketika banyak duit, ketika dililit utang, dan sebagainya.

Mereka tidak mensyaratkan menulis dengan mengandalkan satu moment tertentu dalam hidupnya. Begitu banyak peristiwa penting yang mubazir jika tidak dituliskan.

Waktu yang diluangkan untuk menulis tidak pernah sia-sia. Menulis memumikan sebuah peristiwa biasa. Anda hidup dua kali dengan menulis. Pertama saat peristiwa itu benar-benar terjadi, kedua saat Anda mencoba menuangkannya dalam bentuk tulisan.

Buku saku yang ditulis Mas Dwi Suwikyo ini berisi tips-tips kreatif menjadi penuilis produktif. Singkat, padat, mengena, dan dapat langsung diterapkan 5 menit usai Anda membacanya.

Inilah salah satu tips yang saya suka : “Tulislah perihal apapun yang paling dekat dengan kita. "(Misalnya: pengalaman terburuk dalam hidup, kisah memalukan, kisah cinta monyet ketika SMP, dan sebagainya-BP-).

Seno Gumira Ajidarma bilang :” “Pengalaman yang biasa-biasa saja kalau ditulis dengan kepekaan artistik, bukan tidak mungkin menjadi cerita yang lebih bagus.

Selamat menyelami tips-tips menarik dalam buku ini, dunia diramaikan oleh orang-orang yang suka membaca dan gemar menulis.

Salam Terbaik
Bobby Prabawa


1 komentar:

  1. ‎--terima kasih pak Bobby Prabawa.. insyaAllah akan terbit seri lanjutannya.. *lagi di layout, cover udah jadi.. karena menulis itu proses jadi 'tipsnya' pun berproses mengikuti ritme proses pengalaman penulisnya.. he..

    BalasHapus