16 Oktober 2017

Animator yang Menghidupkan Cerita

Anda pernah mendengar profesi animator? Anda suka menonton film kartun? Ya, animasi adalah sebuah gambar atau ilustrasi yang dibuat oleh seorang animator, mewakili wujud dari manusia, hewan, atau benda-benda lainnya. Kita sebenarnya sudah akrab dengan animasi, baik animasi dua dimensi maupun tiga dimensi. Film kartun yang sering kita lihat di layar televisi adalah contoh animasi dua dimensi. Misalnya: Mickey Mouse, Donald Duck, Upin-Ipin, Kung Fu Panda, Sopo Jarwo (dari Indonesia), dan lain sebagainya. 

Indonesia patut bangga karena banyak animator Indonesia yang bekerja membuat animasi film-film hebat seperti : The Adventure of Tintin, Rini Triyani Sugiyanto, S2- Akademi of Art di San Francisco, California, AS, bahkan Rini juga tergabung dalam project The Avenger dan Iron Man. Animator keren dari Indonesia lainnya adalah Marsha Chikita Fawzi, anak rocker terkenal Ikang Fawzi dan Marissa Haque. Anda pernah nonton serial Upin dan Ipin, perlu Anda ketahui, film produksi Malaysia berlogat melayu ini, animatornya Masha Chikita Fawzi, orang Indonesia asli.Bakat mengambar dan animasi Chikita yang luar biasa membuat ia diangkat sebagai animator tetap di Las Copaque Production, sejak tahun 2010. Namun kini ia kembali ke Indonesia, untuk mendirikan perusahaan animasi di Indonesia. 

Griselda Sastrawinata, Animator Kung Fu Panda. Buat Anda yang suka nonton film animasi Kung Fu Panda, Shrek, Madagaskar, Monster Alien Inc,Moana maka Griselda (32) adalah salah satu animator dari Indonesia yang terlibat dalam pembuatan film tersebut, ia tercatat sebagai animatorDreamwork Studio.  

Ya, animasi ini adalah sebuah peluang yang bagus, Anda dapat merubah 10 halaman promosi yang monoton, menjadi presentasi yang menghibur, menarik, serta efektif.Anda bisa mendelegasikan tugas tersebut kepada seorang animator.  Seorang animator dengan segala imajinasinya, mampu mengambar 10 lembar halaman yang monoton dalam sebuah film animasi menarik berdurasi 5 menit. Mereka mampu membuat karakter lucu yang dapat menceritakan keunggulan produk atau jasa Anda. Tak perlu repot-repot untuk belajar mengambar,dan animasi, karena butuh waktu yang panjang untuk menjadi hebat seperti mereka. Hanya perlu sedikit diskusi dan arahan dari Anda agar para animator membuat film animasi sesuai keinginan Anda. 

Anda juga bisa menyewa jasa animator untuk project khusus lainnya. Misalnya : pengenalan produk baru, peresmian gedung, dan lain sebagainya. Sebagai gambaran, Anda memiliki sebuah ruko untuk disewakan. Dekat dengan pusat kota, tempatnya strategis, interior ruangannya unik, dan lain sebagainya. Anda dapat mempromosikan gedung ini lewat animasi berdurasi 3 menit. Film animasi ini bisa menampilkan rute terdekat menuju gedung tersebut, area di sekitar gedung, detail interior gedung, dan lain sebagainya, dan Anda dapat berpromosi via youtube agar dapat dilihat oleh semua orang. Selamat berkreasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar