05 September 2016

Proposal Karier

Tips untuk anak-anak kelas XII yang masih tak tau arah, mau ke mana setelah lulus SMA? Mengikuti pilihan universitas dan jurusan sesuai teman akrab, atau patuh pada saran orang tua, meski hati kecil menolak.

Misalnya kamu ingin kuliah di jurusan matematika, sementara ayah dan ibumu ingin kamu kuliah di jurusan kedokteran.

Terkadang 9 dari 10 orang tua (ayah atau ibu) memaksakan cita-cita anak mereka, karena mereka merasa serba tahu. Kuliah kamu kan Ayah yang bayarin? Jadi terserah Ayah!

Nah, untuk mencegah itu semua, buatlah proposal karier.  Proposal ini berisikan tentang pilihan mereka untuk melanjutkan pendidikan apa setelah lulus SMA. Sebutkan alasan dan bekal apa yang sudah dimiliki untuk mencapai tujuan tersebut.

Misalnya, mereka menulis: Universitas Indonesia, Fakultas Kedokteran, mereka harus mendeskripsikan alasan mengapa memilih jurusan tersebut, dan apa saja yang harus mereka lakukan untuk meraih cita-cita menjadi dokter?

Selamat memilih cita-cita ya Nak...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar